NPSN adalah singkatan dari Nomor Pokok Sekolah Nasional yang berupa kode pengenalan satuan pendidikan yang bersifat unik dan membedakan satu sekolah dengan sekolah lainnya. Nomor pokok sekolah ini terdiri dari delapan digit kombinasi huruf dan angka. NPSN berguna bagi satuan pendidikan sebagai kode referensi yang digunakan untuk keperluan pendataan di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kemendikbudristek menetapkan NPSN berdasarkan pengajuan dari Lembaga Pembina Satuan Pendidikan (seperti dinas pendidikan dan sebagainya) lewat mekanisme pengajuan NPSN. Usai NPSN terbit, lembaga pembina satuan pendidikan dapat mencetak…