Lomba Anugerah Konstitusi Tahun 2021

Kategori peserta

SD/MI adalah Guru Kelas Sekolah Dasar (SD) dan/atau Madrasah Ibtidaiyah (MI).

SMP/MTs adalah Guru PPKn jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan/atau Madrasah Tsanawiyah (MTs).

SMA/SMK/MA/MAK adalah Guru PPKn jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/ Madrasah Aliyah(MA)/ Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK).

Karegori Khusus adalah Guru Sekolah Luar Biasa di Semua Jenjang

PERSYARATAN

  1. Mempunyai kualifikasi Akademik paling kurang S1/D-IV yang dibuktikan dengan melampirkan ijazah pendidikan terakhir.
  2. Guru PPKn SMP/MTs/SMPLB, Guru PPKn SMA/SMK/MA/ MAK/SMALB atau Guru Kelas SD/MI/SDLB yang tidak sedang mendapat tugas tambahan sebagai kepala sekolah atau tidak sedang dalam proses pengangkatan sebagai kepala sekolah atau sedang dalam transisi alih tugas ke unit kerja lainnya.
  3. Mempunyai masa kerja sebagai Guru PPKn atau Guru Kelas untuk jenjang SD/MI/SDLB sekurang-kurangnya 3 tahun yang dibuktikan dengan SK Pengangkatan atau Surat Penugasan dari Penyelenggara Pendidikan/Kepala Sekolah.
  4. Aktif melaksanakan proses pembelajaran PPKn yang dibuktikan dengan surat penugasan dari Kepala Sekolah.
  5. Belum pernah menjadi juara I, II dan III Anugerah Konstitusi
  6. Belum pernah dikenai hukuman disiplin atau tidak dalam proses pemeriksaan pelanggaran disiplin yang dibuktikan dengan surat keterangan dari Kepala Sekolah dengan diketahui oleh Kepala Cabang Dinas/UPTD atau Kepala Dinas Pendidikan atau Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota.

PENDAFTARAN DAN ELIMINASI

1.Mekanisme pendaftaran dan penilaian Tahap Eliminasi di masing-masing kementerian ditentukan oleh masing-masing kementerian.

2.Mahkamah Konstitusi menerima 39 orang peserta sebagai finalis (beserta dokumen karya tulis/best practice/inovasi pembelajaran) terdiri dari:

  1. 6 Guru Kelas jenjang SD dari Direktorat Guru Pendidikan Dasar Dirjen GTK Kemendikbudristek.
  2. 6 Guru Kelas jenjang MI dari Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Dirjen Pendidikan Islam Kemenag
  3. 6 Guru PPKn jenjang SMP dari Direktorat Guru Pendidikan Dasar Dirjen GTK Kemendikbudristek.
  4. 6 Guru PPKn jenjang MTs dari Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Dirjen Pendidikan Islam Kemenag.
  5. 6 Guru PPKn jenjang SMA/SMK dari Direktorat Guru Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Dirjen GTK Kemendikbudristek.
  6. 6 Guru PPKn jenjang MA/MAK dari Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Dirjen Pendidikan Islam Kemenag. 3 Guru Sekolah Luar Biasa /Pendidikan Khusus dari Direktorat Guru Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Dirjen GTK Kemendikbudristek

TAHAP WAWANCARA

  1. Dewan Juri melakukan seleksi terhadap 39 orang finalis yang lolos Tahap Eliminasi melalui penilaian karya tulis, presentasi, dan wawancara.
  2. Mahkamah Konstitusi menetapkan 18 orang peserta sebagai grand finalis terdiri dari:
  3. 5 Guru Kelas jenjang SD/MI.
  4. 5 Guru PPKn jenjang SMP/MTs.
  5. 5 Guru PPKn jenjang SMA/SMK/MA/MAK.
  6. Juara I, II dan III jenjang SLB/Pendidikan Khusus. 3.Penilaian karya tulis, presentasi, dan wawancara pada Tahap Wawancara dilaksanakan secara daring.

Berita Terkait